Usai mengikuti balapan GP Malaysia, Felipe Massa tak langsung pulang ke negaranya. Pebalap Ferrari berkebangsaan Brasil itu menyempatkan diri berkunjung ke Indonesia.
Massa mampir ke Jakarta di sela-sela peluncuran produk baru Shell V-Power di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Senin (25/3/2013) siang WIB. Sebagai informasi, Shell adalah salah satu partner utama Ferrari di ajang Formula 1.
Setelah ditunggu cukup lama, Massa akhirnya muncul di hadapan media sekitar pukul 14.30 WIB. Pebalap berusia 31 tahun itu mengenakan T-Shirt dan topi merah Ferrari dan celana jins biru.
Di lokasi acara, Massa yang biasanya berada di balik kemudi mobil Ferrari sempat mengikuti pit stop challenge. Dia dengan dibantu dua kru Ferrari beradu cepat mengganti ban mobil F1 dengan beberapa peserta lainnya.
Hasilnya, Massa dan dua rekannya sukses mengganti ban dalam waktu sekitar 3 detik. Sementara itu, peserta lain butuh waktu lebih dari empat detik untuk melakukannya.
"Saya senang ada di sini. Ini pertama kali saya datang ke Jakarta. Saya berharap bisa datang lagi ke sini untuk menghabiskan lebih banyak waktu bersama kalian," seru Massa.
"Saya malam ini akan menuju Brasil dan tinggal di sana selama lima hari. Setelah itu lalu ke China dan Bahrain, berkonsentrasi ke balapan selanjutnya," katanya.
Sumber : detik.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar